Tantangan Dan Tips Mengasuh Generasi Alpha Menurut Dokter Tiwi

  • Administrator
  • Rabu, 24 November 2021 11:58
  • Parenting

Pada hari kamis (21/10/2021) dalam webinar Baby Happy Diapers yang menghadirkan beberapa pembicara yang hebat dan mumpuni di bidangnya. Salah satunya yaitu Dr. I. Gusti Ayu Nyoman Partiwi SpA. MARS sebagai Dokter Anak yang menjelaskan tentang: Tantangan Membesarkan Generasi Alpha ditengah Pandemi.

Di generasi manapun untuk memenuhi tahap kehidupan anak ada tiga tahap yaitu ASAH, ASIH dan ASUH. Kebutuhan dasar ASUH pada tumbuh kembang anak terdapat ASI eksklusif, nutrisi seimbang, persedian air bersih, sanitasi sehat, imunisasi dan pengasuhan optimal. Selain itu orang tua juga harus memperhatikan kebutuhan tidur, kebutuhan matahari atau Vitamin D, dan kebutuhan bergerak atau berolahraga anak sejak dini.

Menurut dr. Tiwi menyusui adalah suatu proses dimana bukan hanya nutrisi yang terjadi tetapi juga sistem kekebalan dilengkapi. Disaat pandemi saat ini Ibu tetap dapat menyusui bayi. Jadi bagi Ibu-Ibu dalam hal ini yang terinfeksi COVID-19 atau infeksi penyakit apa saja misalnya cacar air, diare, atau apapun. Jadi ketika si Ibu terinfeksi maka badan Ibu membuat perlindungan terhadap dirinya sendiri yang dapat kita sebut sebagai antibodi, kemudian antibodi ini beredar di darah Ibu termasuk didalam ASI sehingga bisa memproteksi bayi itu sendiri.

Pada tahap ASUH, kebutuhan anak supaya dapat hidup baik atau bertumbuh. Anak tidak cukup hanya diberikan makanan, imunisasi, dll tapi juga perlu di stimulasi yang kita sebut sebagai ASAH. Stimulasi ASAH ini prinsipnya harus dilakukan dengan penuh kasih tanpa paksaan. StimulASI dapat dilakukan saat anak sudah siap, jadi stimulasi itu dapat membuat otak anak berkembang sehingga menjadi sangat kompleks.
 
Bagi Mom and Dad yang tidak sempat mengikuti webinar, Anda bisa menyaksikannya di Facebook Fanpage Sekar Indonesia, ya.  (SI)
 

acara event jadwal baby happy webinar Timothy Marbun dr Dini Adityarini Dr Luh Karunia Saskhya Aulia Prima

Komentar

0 Komentar